Well, karena tahun ini tahun baru, jadi aku memutuskan untuk bikin tulisan baru juga di blogku. Jadi, isi blogku gak melulu soal baper-baperan (karena aku kalau nulis baper disangkain galau terus kalau aku galau aku dimarahin hehe) dan emang lagi tidak ingin menulis baper dan menunggu aku baper lagi itu bisa sampai bulan kapan *karena anaknya emang nulis sesuai mood* jadi daripada blogku nganggur mending ku isi dengan hal-hal yang baru dan belum pernah ku tulis sebelumnya. Dimulai dengan tulisan review film yang mudah-mudahan bisa berlanjut terus bukan karena filmnya lagi booming . So yea, happy reading <3! *** 2018 diawali dengan review film Dilan, Dia adalah Dilanku 1990. Film yang diangkat dari novel karangan Ayah Pidibaiq dan terinspirasi dari kisah nyata yang dialami oleh Dilan dan Milea semasa mereka SMA dulu tahun 1990.. Dilan adalah sosok anak SMA anggota geng motor yang berandalan tapi ganteng L , bandel tapi cerdas L , manusia yang unik karena melakukan hal-ha...